Efek Antihiperglikemik Kombinasi Ekstrak Etanol Daun Mengkudu (Morinda citrifolia L) dan Daun Jambu Biji (Psidium guajava L) pada Tikus Putih (Rattus norvegicus) yang Diinduksi Aloksan
DOI:
https://doi.org/10.30872/mpc.v2i.369Keywords:
Noni leaves, Guava leaves, Antihyperglycemic, Albino ratAbstract
Telah dilakukan penelitian mengenai efek antihiperglikemik dari daun mengkudu (Morinda citrifolia Linn) dan daun jambu biji (Psidium guajava Linn). Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui aktivitas antihiperglikemik kombinasi ekstrak etanol daun mengkudu (Morinda citrifolia Linn) dan daun jambu biji (Psidium guajava Linn) pada tikus putih. Desain penelitian ini adalah desain eksperimental dengan menggunakan tikus putih sebanyak 12 ekor yang diinduksi aloksan secara intraperitoneal dengan dosis 120 mg/ KgBB. Tikus dibagi menjadi empat kelompok, antara lain kelompok kontrol negatif (aquades), kelompok kontrol positif (Glibenklamid), dan dua kelompok uji diberikan kombinasi ekstrak etanol daun mengkudu dan daun jambu biji dengan dua perbandingan dosis (2:1 dan 1:2). Pengukuran kadar glukosa darah tikus putih dilakukan pada hari ke-1 sebelum diinduksi aloksan yang sebelumnya dipuasakan terlebih dahulu selama 16 jam. Setelah diinduksikan aloksan, kemudian diukur kadar glukosa darah tikus dengan glukometer. Setelah mengalami peningkatan glukosa darah, hewan uji diberi perlakuan selama 7 hari. Berdasarkan uji ANAVA dua arah menunjukkan bahwa glibenklamid dan kombinasi ekstrak etanol daun mengkudu dan daun jambu biji memberikan hasil yang signifikan sehingga dilakukan uji lanjutan yaitu uji Beda Nyata Jujur Duncan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kombinasi ekstrak etanol daun mengkudu dan daun jambu biji dengan perbandingan dosis 1:2 dan 2:1 memiliki efek menurunkan kadar glukosa darah pada tikus putih.
References
1. Evacuasiany, Endang. 2010. Efek Ekstrak Etanol Daun Mengkudu (Morinda citrifolia L.) terhadap Kadar Glukosa Darah Mencit Jantan Galur Swiss Webster yang Diinduksi Aloksan. Jurnal Medika Planta. Vol. 10 No 1
2. Gustaviani R. 2006. Definisi dan Klasifikasi Diabets Melitus. Buku Ajar Ilmu Penyakit Dalam Edisi III. Balai Penerbit FKUI : Jakarta.
3. Kirtishanti, Aguslina, Ryanto Budiono, Ratih, dan Fitria Isfandiari. 2008. Efek Ekstrak Daun Mengkudu (Morinda citrifolia L) terhadap Jumlah Protein GLUT4 pada Tikus Putih Hiperglikemik. Jurnal Farmasi Indonesia Vol. 4 No. 2
4. Ojewole JA. 2005. Hypoglicemic and Hipotensive Effect of Psidium guajava Linn (Myrtaceae) Leaf Aqueous Extract. Method Find Exp Clin Pharmacol Vol. 27 No.10
5. Rapaka, Deepthi and SrinivasaRao Vennam. 2012. Evaluation and Comparison of Anti-diabetic Activity of Hydroalcoholic Extracs of Fresh and Dry Leaves of Psidium guajava in type-II Diabetes Mellitus. International Research Journal of Pharmaceutical and Applied Sciences Vol.2 No.4
Downloads
Published
Issue
Section
License
Copyright (c) 2025 Amila Rahmah, Arsyik Ibrahim, Dewi Rahmawati (Author)

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License.