Eksplorasi Jenis Pisang Sebagai Penurun Keasaman Lambung Secara In Vitro
DOI:
https://doi.org/10.30872/mpc.v6i.38Keywords:
Pisang (Musa sp.), pH, in vitroAbstract
Pisang (Musa sp.) merupakan buah tropis yang memiliki manfaat dalam mengurangi iritasi lambung. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh berbagai perlakuan dan jenis buah pisang terhadap tingkat keasaman cairan lambung. Penelitian dilakukan dengan membandingkan 4 jenis pisang yaitu Mauli, Raja, Kepok, dan Ambon, dimana perlakuan uji divariasikan terhadap daging buah segar, rebusan, dan daging buah yang digunakan bersama dengan beberapa obat golongan antasida dalam bentuk sediaan tablet, serbuk, dan suspensi. Penurunan keasaman lambung dilakukan secara in vitro dengan alat uji disolusi menggunakan media cairan lambung buatan sebanyak 300 ml, dimana pH diukur setiap 15 menit selama 2 jam. Dari penelitian ini diperoleh bahwa rebusan pisang menghasilkan pH yang lebih rendah dibandingkan buah segar pada cairan lambung. Daging buah pisang raja menghasilkan kemampuan menaikkan pH cairan lambung tertinggi pada pemberian tunggal. Adapun penggunaan pisang ambon bersama gerusan tablet antasida terbukti memiliki kapasitas penurun keasaman lambung terbaik dibanding antasida tunggal, dimana dalam waktu 15 menit telah mampu mengubah pH cairan lambung buatan dari 1,3 menjadi 3,5.
References
[1]. Bahri,PhD. 2009. Tanaman Buah Unggul Indonesia. Agromedia Pustaka ; Jakarta.
[2]. Ditjen POM. 1995. Farmakope Indonesia Edisi IV. Jakarta: Departemen Kesehatan RI.
[3]. Kumar, K.P Sampath, dkk. 2012. Traditional and Medicinal Uses of Banana. Journal of Pharmacognosi and Phytochemistry Vol.1 No.3.
[4]. Ngadeni, Ahmad. 2007. Tablet Antasida yang Ditelan Langsung. Aristoteles Vol.4 No.2.
[5]. Prahardini, Yuniarti, dan Krismawati. 2010. Karakterisasi Varietas Unggul Pisang Mas Kirana dan Agung Semeru di Kabupaten Lumajang. Buletin Plasma Nutfah Vol 16 No.2.
[6]. Sholikhah, Eti Nuerwening dan Ngatidjan. 2001. Efek Ekstrak Alkohol Daging Buah dan Biji Pisang Kluthuk ( Musa balbisiana Colla ) pada Sekresi Asam Lambung Tikus Putih In Vitro. Jurnal Berkala Ilmu Kedokteran Vol. 32 No. 2.
[7]. Sinala, Santi. 2016. Farmasi Fisik. Pusdik SDM Kesehatan ; Jakarta.
[8]. Utami, Sri, dkk. 2010. Pengaruh Cara dan Lama Pemeraman Terhadap Kandungan Vitamin C Pada Buah Pisang Raja (Musa paradisiaca L). Jurnal Edukasi Matematika dan Sains, Vol. 1 No.2
[9]. Zafar Imam, Muhammad dan Saleha Akter. 2011. Musa paradisiaca L. And Musa sapientum L: A Phytochemical and Phatmacological Review. Journal of Applied Pharmaceutical Science Vol. 1 No.5.
Downloads
Published
Issue
Section
License
Copyright (c) 2017 Anisha Putri, Nur Mita, Laode Rijai (Author)

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License.